Contoh Proposal Kewirausahaan Usaha Makanan SMK
Contoh Proposal Usaha ~ Proposal kewirausahaan merupakan salah satu jenis proposal yang memiliki fungsi untuk menginformasikan suatu usaha kepada pihak terkait. Proposal kewirausahaan seringkali di gunakan untuk mengajukan bantuan dana yang lebih sering disebut proposal pengajuan bantuan dana baik dari perorangan maupun sebagai salah satu syarat pengajuan bantuan hibah atau pinjaman lunak dari instansi swasta atau pemerintah.
Melihat betapa pentingnya perang proposal kewirausahaan ini menjadikan proposal usaha menjadi salah satu hal yang banyak dicari khususnya oleh para netizen. Dalam bahasan kali ini, saya akan memberikan salah satu contoh proposal usaha makanan jamur Crispy yang sangat berpotensi untuk dikembangkan dan berikut ini adalah Contoh Proposal Kewirausahaan Usaha Makanan SMK
Melihat betapa pentingnya perang proposal kewirausahaan ini menjadikan proposal usaha menjadi salah satu hal yang banyak dicari khususnya oleh para netizen. Dalam bahasan kali ini, saya akan memberikan salah satu contoh proposal usaha makanan jamur Crispy yang sangat berpotensi untuk dikembangkan dan berikut ini adalah Contoh Proposal Kewirausahaan Usaha Makanan SMK
Bab 1
Pendahuluan
1.1 Latar Belakang
Pada zaman sekarang ini banyak jenis makanan yang beredar di pasar baik dalam kemasan ataupun yang di sajikan secara langsung, akan tetapi kebanyakan masyarakat pasti memilih makanan dalam bentuk kemasan. Karena lebih praktis, di samping itu juga masyarakat cenderung lebih memilih makanan yang enak, renyah, gurih, bernutrisi dan tentunya murah dan menyehatkan. Oleh karena itu, kelompok kami berinisiatif untuk melakukan inovasi pada jamur dengan membuat “JAMUR CRISPY” yang mempunyai berbagai macam pilihan rasa tentunya. Antara lain : rasa balado, pedas, original, dan rasa jagung.
Dalam pembuatan jamur crispy ini semuanya di buat dengan bahan yang halal dan aman di konsumsi. Kecuali bagi konsumen yang mempunyai penyakit khusus seperti alergi terhadap jamur. Selain itu juga jamur crispy ini sudah di periksa melalui tahapan pengecekan atau pemeriksaan yang sudah banyak dan di jamin untuk di konsumsi.
1.2 Tujuan dan Manfaat
Tujuan kelompok kami dalam usaha menjual jamur crispy ini adalah :
1. Menyarankan bahwa dalam melakukan usaha harus bisa menciptakan suatu produk yang baru.
2. Meningkatkan suatu mutu kerja yang tinggi.
3. Menerapkan kebersamaan dan saling berpendapat dalam menentukan kesepakatan.
4. Mengembangkan jiwa kewirausahaan
5. Memenuhi salah satu tugas mata pelajaran produktif
Manfaat jamur crispy yang kami jual antara lain :
1. Memiliki kandungan gizi yang tinggi
2. Berkhasiat untuk mengobati
3. Mencegah penyebaran sel kanker, penyakit diabetes, dan radang hati yang menular
Bab 2
Isi
2.1 Visi dan Misi
Dalam suatu usaha pasti memiliki visi dan misi untuk memajukan usaha tersebut, tentu menjadi seorang pengusaha itu ingin usaha nya berjalan dengan lancar tanpa ada hambatan, jadi pasti sebuah perusahaan akan maju bila visi dan misi itu di lakukan dengan baik tanpa ada kesalahan sedikit pun, visi di sini berarti cita – cita atau impian yang ingin di capai di masa depan untuk menjamin kesuksesan jangka panjang, sedangkan misi berarti suatu tindakan untuk mewujudkan suatu visi tersebut.
Selengkapnya bisa anda download di sini
Sumber : http://retnoindriyaniproposal.blogspot.com/2014/04/proposal-jamur-crispy.html
Terima kasih atas kunjungan anda dan salam sukses.