Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Peluang Usaha Menguntungkan Menyambut Natal dan Tahun Baru

Peluang Usaha ~ Beberapa hari lagi, umat kristiani akan merayakan perayaan natal dan tahun baru. Kedua perayaan ini menjadi moment kebahagiaan di akhir tahun dan di awal tahun. Tanggal 25 Desember sebagai hari besar umat kristiani tentu akan disambut dengan meriah oleh kaum kristian. Persiapan berbagai ornamen dan segala keperluan untuk menyambut hari raya tersebut sudah dilakukan jauh jauh hari.

Pun sama dengan perayaan tahun baru, masyrakat dari berbagai belahan dunia akan merayakan pergantian tahun dimana kita akan meninggalkan tahun 2014 dan memasuki tahun 2015. Akan ada banyak terompet, akan ada banyak kembang api dan tentunya kebahagiaan yang dirasakan bersama karena moment tahun baru. Bagi mereka yang jeli, moment moment saat tahun baru maupun natal merupakan moment yang sangat potensial untuk menjual barang yang berkaitan dengan dua perayaan tersebut.

Peluang Usaha Menguntungkan Menyambut Natal dan Tahun Baru

Sebagian peluang usaha dijalankan dengan sistem musiman seperti penjualan petasan dan terompet, dan sebagian yang lain menjalankan usaha yang berjalan setiap saat seperti usaha kue yang akan laris manis saat hari hari raya. Untuk itulah, kami berinisiatif untuk menulis beberapa ide usaha kecil yang sangat potensial untuk dijalankan dalam menyambut tahun baru dan natal nantinya. Apa saja ide bisnis tersebut? mari simak pemaparannya di bawah ini :

Jenis Peluang Usaha Menguntungkan Menyambut Natal dan Tahun Baru



Bisnis Accesoris Tahun Baru

Tahun baru selalu identik dengan terompet. Sudah menjadi kebiasaan umum ketika penyambutan tahun baru masyarakat membeli terompet untuk meramaikan tahun baru. Kebiasaan ini tentunya menjadi salah satu barang yang bisa dijadikan sebagai ladang bisnis. Anda bisa membuat terompet dan juallah disekitar jalan yang ramai. Semakin dekat dengan perayaan tahun baru, maka terompet yang terjual akan semakin banyak. 

Untuk membaca kisah sukses bisnis ini dapat anda baca di bawah ini :

Bisnis Parcel
Tahun baru dan natal merupakan dua hari istimewa bagi kaum kristian. Selain terompet, kebiasaan yang sering dilakukan adalah memberi hadiah atau kenang - kenangan pada hari tersebut. Agar hadiah tersebut terlihat indah dan elegan maka biasanya dibuatlah dalam bentuk parcel. Tak heran apabila kemudian bisnis parcel laris manis pada hari hari tersebut. Keuntungan yang didapatkan bisa mencapai 100% dari modal yang dikeluarkan. Namun demikian, anda tentu butuh keahlian dalam membuat parcel dan itu pasti bisa anda pelajari asalkan anda mau belajar.

Menjual Kue Kering
Kue kering memang akan selalu laku pada hari hari raya. Pada bulan ramadhan dan hari raya idul fitri, omzet penjualan kue kering meningkat hingga berkali kali lipat. Pun ini terjadi di hari natal dan tahun baru. Pesanan kue kering akan semakin banyak dan tentunya para pembuat kue kering semakin kewalahan dalam memenuhi permintaan tersebut. Anda bisa juga memanfaatkan moment tahun baru dan natal dengan membuka bisnis peluang usaha menjual kue kering. Bisnis ini juga dapat dijadikan sebagai usaha sampingan anda.

Dari ketiga peluang usaha diatas, adakah sobat bisnis yang tertarik untuk menjalankan salah satu dari ketiga bisnis tersebut? Apapun jenis peluang usaha yang anda pilih, segeralah take action dan yakin bahwa keberhasilan akan selalu mengiringi orang yang yakin dan mau berusaha. 

Semoga artikel tentang Peluang Usaha Menguntungkan Menyambut Natal dan Tahun Baru bermanfaat untuk anda. Salam sukses.